
BATULICIN — Sebagai Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar memiliki pandangan ke depan dalam membangun daerah, dan melaksanakan kebijakannya yang tidak mungkin menjadi mungkin. Karena itu, sebagai bawahan bupati, Sekda Tanah Bumbu Ambo menaruh rasa kagum.
Ambo Sakka mengatakan, hal itu ketika memberikan arahan usai sholat Dhuha berjamaah di kantor bupati, Senin ( 4/7/2022 ), yang disiarkan langsung Radio Swara Bersujud ( RSB ) Tanah Bumbu.
Untuk program satu desa satu masjid, menurut Ambo Sakka, tidak bisa dilihat hasilnya dari sekarang, tapi empat atau lima tahun mendatang.
Hasil program ini bisa dilihat hasilnya saat Abah Zairullah tidak lagi menjadi bupati, dan Ambo Sakka tidak lagi menjabat sebagai Sekda.

Kegiatan sholat Dhuha berjamaah yang dilaksanakan setiap pagi, tidak terasa sudah hampir satu tahun berjalan, dan itu menimbulkan dampak yang luar biasa.
Ada hal yang impossible, namun berkat pertolongan dari Allah itu bisa terjadi.
Dalam teori, sebuah program itu akan dievaluasi minimal dalam satu tahun apakah perlu dilanjutkan atau tidak?
Berdasarkan evaluasi, Ambo Sakka menilai, program sholat Dhuha berjamaah setiap pagi perlu dilanjutkan, karena di sana ada keberkahan.
Penulis : Sukrie
Editor : Desy Aulia