BATULICIN, RSB – Bupati Tanah Bumbu, HM Zairullah Azhar menyampaikan rancangan peraturan daerah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2022 kepada DPRD Kabupaten Tanah Bumbu saat rapat paripurna, Senin (8/11/2021).
Rapat dipimpin Ketua DPRD Tanah Bumbu H. Supiansyah ZA, didampingi Wakil Ketua I DPRD Siad Ismail Kholil Alaydrus dan Wakil Ketua II DPRD Agoes Rakhmadi.
Dalam pemaparannya, Bupati mengatakan, bahwa penyusunan pengelolaan keuangan daerah saat ini tetap berorientasi pada basis kinerja, dengan pendekatan penganggaran yang mengutamakan hasil kinerja, serta dapat diukur capaian targetnya, dengan tetap mengedepankan transparansi dan akuntabilitas yang berprinsip pada efisiensi dan efektivitas.
Sebagaimana peran pemerintah daerah bersifat fasilitator dan sebagai motivator untuk menggerakkan pembangunan daerah yang lebih produktif.
Oleh karena itu, Bupati juga menyampaikan, penyusunan Nota Keuangan RAPBD Tahun 2022 ini, dilakukan dengan metode pendekatan yang memperhatikan visi, misi, tujuan dan sasaran yang dimuat dalam Renstra Kabupaten Tanah Bumbu.
Dengan melihat perkembangan aspirasi masyarakat dan mempertimbangkan situasi, kondisi serta kemampuan daerah.
Sebagaimana arah yang diinginkan dan kebijakan umum yang disepakati, sesuai pedoman penyusunan strategi dan prioritas RAPBD Tahun Anggaran 2022, serta pola penyusunan yang disepakati bersama antara DPRD dengan pemerintah daerah.
Diuraikannya, adapun substansi ringkasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2022, yakni pendapatan sebesar 1 triliyun 270 milyar 617 juta 100 ribu 568 rupiah, belanja sebesar 1 triliyun 405 milyar 617 juta 100 ribu 568 rupiah.
Dengan defisit 135 milyar rupiah, tetapi defisit tersebut tertutupi dengan pembiayaan daerah.
Adapun rincian pembiayaan daerah adalah sebesar 150 milyar rupiah. Pengeluaran pembiayaan daerah, sebesar 15 milyar rupiah.
Sehingga, surplus pembiayaan sebesar 135 milyar rupiah yang digunakan untuk menutupi defisit belanja daerah Tahun Anggaran 2022.
Bupati berharap, rancangan keputusan bersama pada rapat paripurna itu dapat bermakna baik dalam kepentingan pembangunan masyarakat di Kabupaten Tanah Bumbu
Seusai penyampaian, Bupati HM Zairullah Azhar melanjutkan dengan penyerahan penyerahan naskah dokumen RAPBD tahun 2022 kepada Ketua DPRD Tanah Bumbu yang disaksikan seluruh peserta rapat.
Turut hadir, Sekretaris Daerah H Ambo Sakka, Unsur Forkopimda Tanah Bumbu, Anggota DPRD, Asisten dan Staf Ahli Bupati, Pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Tanah Bumbu serta tamu undangan lainnya. (Des/Zuh/RSB)