Puluhan Pelajar SMP di Tanah Bumbu Ikuti Sosialisasi Edukasi Kebencanaan Rakor dengan Kepala SKPD, Zairullah Azhar : Saya Minta Program SDSM Terus Maksimalkan Mesin Cuci Darah RSUD Rumah Sehat Amanah Husada akan Ditambah Dinas Kominfosp Tanah Bumbu Gelar Rapat Evaluasi PPID Asisten II Lakukan Pertemuan dengan Direktur PT. Air Minum Bersujud Tanah Bumbu

Home / Tanah Bumbu

Selasa, 2 November 2021 - 10:12 WIB

Forum KKS Tanah Bumbu Kunjungi Kampung Dingeng dan Bank Sampah Sakumpul

BATULICIN, RSB — Tidak puas hanya dengan tatap muka di Ruang Baiman Kantor Bappeda Litbang dalam hal tukar informasi mengenai penanganan Kota Sehat Kabupaten Banjar, rombongan Forum Kabupaten Kota Sehat ( KKS ) Tanah Bumbu, menyempatkan mengunjungi Kampung Dongeng dan Bank Sampah di daerah itu, Senin ( 1/11/2021 ).

Alasan rombongan Forum KKS Tanah Bumbu mengunjungi kedua tempat itu karena keberadaannya sangat membantu Pemkab Banjar mewujudkan Kabupaten Sehat.

Kepala Bappeda dan Litbang Kabupaten Banjar Galuh Tantri Narindra mengatakan, Kampung Dongeng dan Bank Sampah sangat membantu mewujudkan Kabupaten Sehat di kabupatennya.

Bank Sampah milik Pemkab Banjar ini luar biasa. Selain ada tempat memilih sampah, juga ada ruang kerjanya.
Selain itu juga dilengkapi dengan kedai.

Bank Sampah Sekumpul berlokasi di Jalan Pendidikan, Gang Berkat Tawakkal RT 003 RW 003 Kelurahan Sekumpul, Kecamatan Martapura, menyiapkan fasilitas bersantai dengan nama Kedai D Langkar Manis berbayar sampah atau barter.

Kedai D Langkar Manis juga menjual makanan dan minuman itu dapat dinikmati di lingkungan Bank Sampah Sekumpul atau dibawa pulang dengan hanya membayar atau barter menggunakan sampah yang sudah dipilah dari rumah.

Ketika berada di tempat, rombongan menikmati minuman dan makanan ringan yang tersaji di kedai ini.

Sebelum meninjau Bank Sampah, rombongan Forum KKS Tanah Bumbu menyambangi Rumah Dongeng.

Rumah dongeng tersebut selain digunakan sebagai tempat tinggal juga sekaligus menjadi Sekretariat Kampung Dongeng.
Maklum pemiliknya merupakan Ketua Forum Kabupaten Sehat Kabupaten Banjar, Teguh.

Teguh ini dianggap sangat membantu Pemkab Banjar dalam konteks keterlibatannya mewujudkan Kabupaten Sehat.

Studi banding dipimpin Kepala Bappeda Tanah Bumbu Andi Anwar Sadad, Ketua Forum KKS Tanah Bumbu Fawahisah Mahabatan serta diikuti Kadis Pendidikan Tanah Bumbu Eka Saprudin, Direktur Perusda BJU Batulicin Syamsul Alam, Adventina mewakili Kadinkes, tim khusus dan percepatan Saidy Ilmy, Akram, Muhammad Kadir, H. Dabir, H. Sagena, Sohibul, Yopi yang mewakili Kadisdagri Tanah Bumbu. (RSB-01/Zuh)

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Kompak Peringati HUT dan HKN Ke-58 dengan Gelar Donor Darah

Tanah Bumbu

Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar Buka Pesta Adat Pesona Mappanre Ritasi’e

Informasi

Tinjau Vaksisnasi Bergerak di SMAN 1 Angsana, Gubernur Kalsel Tunggangi Trail

Tanah Bumbu

RSUD Rumah Sehat Amanah Husada Tanah Bumbu Harus Tingkatkan Kepercayaan Masyarakat

Religi

Bupati Zairullah Bersyukur Tanah Bumbu Turun ke Level 3 PPKM

Dinas PolPP dan Damkar

HUT RI Ke-77 Satpol PP dan Damkar Tanbu Tampilkan Aksi Marching Band

Tanah Bumbu

Antisipasi Gagal Panen, Dinas Pertanian Tanbu Perbaiki Infrastruktur Pengairan
Bapenda

Bapenda

Strategi Tingkatkan PAD, Bapenda Tanbu Berencana Naikkan NJOP

You cannot copy content of this page