Ketua PGRI Tanah Bumbu Dorong Pemerintah Perhatikan Kesejahteraan Guru Honorer dan Swasta Dewan Pendidikan Tanah Bumbu Monitoring Tiga SMPN yang Berada di Simpang Empat Disdukcapil Tanah Bumbu Gelar Pelayanan Keliling di Desa Karang Rejo Ustadz Hidayatullah Ali: Malam Nisfu Syaban, Malam Bagus Untuk Panjatkan Doa Pemkab Tanah Bumbu Gelar Kick Off Inovasi Daerah Tahun 2025

Home / Tanah Bumbu

Rabu, 23 November 2022 - 11:35 WIB

Gelar Lomba Adzan Bagi Pejabat Eselon II Jelang HUT Korpri ke 51

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu menggelar lomba adzan bagi pejabat eselon II menjelang peringatan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-51 tahun 2022 di Mushola Kantor Bupati Tanah Bumbu, Selasa (22/11/2022).
 
Ketika diwawancarai oleh Reporter radio-swarabersujud.com, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Tanah Bumbu Rusdiansyah selaku penanggung jawab kegiatan tersebut mengatakan lomba adzan  diikuti oleh para pejabat eselon II saja.
 
Diantaranya Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Samsir, Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Ardiansyah, Kepala Dinas Sosial Basuni, Staf Ahli Ansyari Firdaus, Tenaga Ahli Bupati Mamang dan lain sebagainya.
 
Rusdiansyah juga menambahkan terpilihnya lomba tersebut yakni dalam rangka menyelaraskan impian Bupati Zairullah untuk mewujudkan Kabupaten Tanah Bumbu Menuju Serambi Madinah.
 
Adapun juri yang berhadir dalam lomba tersebut antara lain Ustadz Hidayatullah, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tanah Bumbu Anhar dan juri lainnya.
 
Kemudian secara terpisah, Kepala DPMPTSP Kabupaten Tanah Bumbu Andriyanto Wicaksono sekaligus sebagai salah satu peserta lomba adzan mengaku juga ikut memeriahkan rangkaian kegiatan dalam memperingati HUT Korpri ke 51.
 
Besar harapan seluruh rangkaian kegiatan peringatan HUT Korpri ke 51 yang dilaksanakan hingga kedepannya nanti dapat berjalan dengan lancar dan Korpri di Kabupaten Tanah Bumbu selalu kompak, melaksanakan tugas sebaik-baiknya serta memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
 
Penulis : Fitriana Rahma
Editor    : Desy Aulia Asran

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Pemkab Tanah Bumbu Formulasikan TPP Berbasis Kinerja
KPM

Dinkes

Tingkatkan Pembinaan KPM, Dinskes Tanbu Gelar Pertemuan

Tanah Bumbu

Kadis Kominfo Tanah Bumbu Ardiansyah Meninggal Dunia

Tanah Bumbu

Abah Zairullah Minta Petugas Kebersihan Diperhatikan Kesejahteraannya

Tanah Bumbu

Maret 2024, PT BJU Tanah Bumbu Laksanakan Program Demplot Pupuk Non Subsidi

Tanah Bumbu

Desa Purwodadi Kabupaten Tanah Bumbu Juara Terbaik 2 Lomba Desa Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan

Tanah Bumbu

Hindari Hipertensi, Ibu Hamil Dianjurkan Rutin Cek Kesehatan Saat Masa Kehamilan

DPRD

APBD Tahun 2025 Tanah Bumbu Capai Rp3,6 Triliun Lebih