80 Desa di Tanah Bumbu Rawan Bencana Alam Kunjungan Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq ke Tanah Bumbu Bahas Penyelesaian Persampahan Sekda Tanah Bumbu H Ambo Sakka Tinjau Gedung Baru SMPN 4 Kusan Hilir Komisi I DPRD Tanah Bumbu Sidak RSUD Rumah Sehat Amanah Husada Untuk Program Makan Sehat Bergizi, Pemkab Tanah Bumbu Siapkan Anggaran Rp64 Miliar

Home / Tanah Bumbu

Rabu, 29 Mei 2024 - 09:16 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Gelar Workshop RB dan SAKIP Tahun 2024

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menggelar workshop peningkatan dan penguatan Reformasi Birokrasi (RB) dan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) tahun 2024.

Workshop tersebut dibuka secara resmi Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar diwakili Sekda Ambo Sakka, Selasa (28/5/2024).

Dalam sambutannya, Sekda mewakili Bupati mengatakan, menyambut baik dengan di gelarnya workshop reformasi birokrasi dan SAKIP Tahun 2024.

Kepada peserta workshop, Sekda berpesan agar bersungguh-sungguh dan komitmen meningkatkan SAKIP Tahun 2024 ini.

Setelah kegiatan workshop ini, sambung Sekda, agar dapat di lanjutkan dengan coaching clinik.

Sementara itu, Panitia Pelaksana Workshop RB dan SAKIP yang juga Kabag Organisasi Setda Tanah Bumbu Arif Rahman Hakim mengatakan, tujuan di laksanakannya workshop yakni untuk mendorong peningkatan pembangunan RB dan SAKIP baik pada tingkat pemerintahan daerah maupun pada tingkat perangkat daerah.

“Tentunya untuk mendorong terciptanya sistem akuntabilitas dan peningkatan kinerja yang baik dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah Kabupaten Tanah Bumbu,” ucapnya.

Harapannya melalui workshop tersebut peserta dapat memahami penyelenggaraan reformasi birokrasi dan terlibat aktif dalam upaya peningkatan kemajuan pelaksanaannya pada Perangkat Daerah/Unit Kerja masing-masing.

“Berharap kegiatan ini memberikan dampak yang kuat terhadap perbaikan penerapan Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu,” pungkasnya.

Adapun workshop ini di laksanakana 28-29 Mei 2024. Pesertanya yakni seluruh perangkat daerah/unit kerja lingkup Pemkab Tanah Bumbu. Yakni Sekretaris/Kepala Bagian, Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian.

Narasumber yakni dari BPKP Kalimantan Selatan, Koordinator Penjamin Mutu SAKIP Prov Kalsel, dan dari Inspektorat Daerah Prov Kalsel.

 

 

Penulis : Niah Haviana
Editor : Yudistira Aryadi

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Hari Asyura 10 Muharram, Warga Komplek Perumahan Sepunggur Raya Indah Masak Bubur Asyura dan Panjatkan Doa Bersama

Tanah Bumbu

Dinsos Tanah Bumbu Salurkan Bansos Korban Terdampak Kebakaran di Desa Sari Mulya

Tanah Bumbu

Dinas Perhubungan Tanah Bumbu Monitoring Arus Mudik di KM 171, Setia Budi : Alhamdulillah Terkendali dan Lancar 

Tanah Bumbu

Saksikan Pelantikan BPD di Kantor Bupati, Camat Simpang Empat Siap Bantu Pemerintahan Desa

Tanah Bumbu

Disosialisasikan Aplikasi Siram Sehat, Siwasyuda dan Esukgajian

Tanah Bumbu

Pejabat Fungsional Diharapkan Dapat Mengemban Tugasnya dengan Baik

Dinas Pendidikan

Dinas Pendidikan Tanah Bumbu Gelar Forum Rancangan Awal Rencana Kerja Tahun 2025

Dinas Pendidikan

Peringatan Hari Guru Nasional, HUT PGRI dan Konkerkab IV PGRI di Sungai Loban Tanggal 10 Desember 2024