Zairullah Azhar, Mengabdi Tiada Henti, Mengayomi Sepenuh Hati Bupati Zairullah Resmikan Pasar Murah Ramadhan di Desa Madu Retno Bupati Zairullah Harapkan Kantor Kecamatan Simpang Empat Dibangun 2025 Andi Rudi Latif dan Bahsanuddin, Siap Dilantik Jadi Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu Kunjungan ke Batulicin, Bupati Zairullah Beri Nama Siti Khadijah untuk Aula Pertemuan Kecamatan

Home / Kec. Kusan Hilir

Selasa, 4 Oktober 2022 - 13:52 WIB

Waspada Peningkatan Kasus DBD, Camat Arianto Minta Kades Maksimalkan Gotong Royong

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Dalam rangka meningkatakan kewaspadaan penigkatan kasus Demam Berdarah Dengue (DBD), Camat Kusan Hilir Arianto Sani meminta kepada Lurah dan Kepala Desa agar tetap melaksanakan kegiatan gotong royong minimal dua kali sebulan.
 
Hal itu ia sampaikan melalui surat tertulisnya tentang penegasan pelaksanaan gotong royong kepada lurah dan kepala desa se Kecamatan Kusan Hilir, Senin (26/9/2022).
 
Ia juga meminta agar lurah, kades, perangkat desa hingga ketingkat RT menyampaikan kemasyarakat untuk membersihkan halaman rumah masing-masing, berupa got, parit, ban-ban mobil bekas yang ada genangan air, kolam-kolam dan sampah lainnya.
 
Selain itu, mengubur botol-botol bekas, kaleng dan sejensinya dengan sistem 3M yaitu menguras, menutup dan mengubur, membersihkan tumpukan pakaian-pakaian di dalam rumah, kamar tempat tidur, dapur dan tempat-tempat yang berpotensi ada genangan air.
 
Camat Arianto meminta kerjasama Puskesmas setempat, PKK, Tenaga Kesehatan, Kader Posyandu agar melakukan siaran keliling sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan.
 
Sementara itu, para kepala sekolah untuk memberikan edukasi terhadap anak sekolah agar menerapkan Perilaku Hidup Beraih dan Sehat (PHBS).
 
Penulis : Yudistira Aryadi
Editor    : Desy Aulia Asran

Share :

Baca Juga

Kec. Kusan Hilir

Kusan Hilir Fasilitasi Pelatihan Siaga Penanggulangan Bencana Bagi Masyarakat

Kec. Kusan Hilir

Kusan Hulu Rutin Mulai Aktivitas dengan Kegiatan Keagamaan 

Kec. Kusan Hilir

Tournament Bola Volly Tanete Cup 2022 Digadang Mampu Lahirkan Bibit Unggul 

Kec. Kusan Hilir

Barugelang Optimalkan Usulan Kegiatan Ketahanan Pangan JUT

Kec. Kusan Hilir

Posyandu Mawar Merah Berikan Obat Cacing Kepada Anak Demi Cegah Stunting