BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Bupati Kabupaten Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), rencana kerja daerah (RKPD) tahun rencana 2025, di Kecamatan Sungai Loban, Jumat (1/3/2024).
Musrenbang tersebut mengusung Tema penguatan daya saing sumber daya manusia yang mendukung pembangunan berkelanjutan (Sustainable development).
Dalam kesempatan tersebut Bupati Tanah Bumbu menegaskan pentingnya membangun sumber daya manusia yang bermutu .
” Anak-anak kita perlu peningkatan pendidikan, sehingga bisa menjadi pribadi yang berkualitas guna bersaing di masa yang akan datang ” tegasnya
Harapan bupati tersebut lewat pendidikan anak-anak dapat terdidik secara karakter agar menjadi anak yang berbakti.
Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM ) dan infrastruktur juga menjadi bagian penting dalam mewujudkan visi pembangunan
Camat sungai loban Agus Salim berharap dukungan penuh dalam mewujudkan program membangun tersebut.
” Ada beberapa usulan fisik dan pemberdayaan, kami berharap bimbingan dan petunjuk guna mendukung prioritas dalam pembangunan,” katanya
Kegiatan tersebut dihadiri pimpinan SKPD, Polsek, Koramil, perusahaan swasta dan organisasi terkait.
Penulis/Editor : Desy Aulia Asran