Angin Kencang Robohkan Satu Rumah di Kecamatan Kusan Hilir IWAPI Tanah Bumbu Gelar MBG pada Anak TK Pemkab Tanah Bumbu Resmian Kantor Camat Angsana Pemkab Tanah Bumbu Peringati Hari Pahlawan 7 Februari dengan Upacara Khidmat dan Penuh Makna Pemkab Tanah Bumbu Gelar Haul Pahlawan 7 Februari

Home / Tanah Bumbu

Senin, 4 Maret 2024 - 11:48 WIB

Abah Zairullah: Ingin Renovasi Pasar Pagatan dan Konsisten Bangun Wisata

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar juga menjelaskan betapa pentingnya Musyawarah Rencana Pembangunan ( Musrenbang ) di wilayah kecamatan.

” Kita ingin pembangunan yang lebih baik seperti renovasi pasar Pagatan dan konsisten membangun wisata di wilayah khususnya Kusan Hilir,” ungkap bupati.

Hal itu diungkapkan Abah Zairullah ketika menghadiri Musrenbang di Kecamatan Kusan Hilir, Jumat (1/3/2024).

Kusan Hilir, menurut Abah Zairullah, merupakan wilayah strategis yang memiliki berbagai potensi seperti perikanan, pariwisata, perdagangan yang dapat mendorong mutu penghasilan di wilayah .

Tujuan Musrenbang adalah menyerap aspirasi pembangunan di wilayah Kusan Hilir dengan mendengarkan keinginan masyarakat serta menganalisis permasalahan pembangunan di wilayah tersebut .

Musrenbang diharapkan dapat membuka ruang aspirasi terutama terhadap prioritas pembangunan di Kecamatan Kusan Hilir seperti akses jalan dan jembatan serta fasilitas penunjang lainnya.

Pada Musrenbang tersebut juga ditekankan penguatan sumber daya manusia di tahun mendatang khususnya dalam penanganan berbagai masalah sumberdaya seperti kemiskinan, kesehatan dan kurang gizi (Stunting).

Camat Kusan Hilir Suparman menjelaskan tentang upaya penanganan dan peningkatan mutu sumber daya yang saat ini telah dilakukan. 

 

Penulis/Editor : Desy Aulia Asran

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Praja IPDN Dibekali Tentang Mitigasi Bencana

Tanah Bumbu

Pemkab Tanah Bumbu Apresiasi Peluncuran Rumah Restorative Justice Kejari Tanah Bumbu

Tanah Bumbu

Bupati Zairullah Hadiri Panen Raya Padi di Desa Salimuran

DKUMP2

Harga Kebutuhan Pokok Minggu Kedua Januari 2022 Terpantau Stabil

Tanah Bumbu

Pemkab Tanah Bumbu Kembali Ikuti Rakor, Mendagri Ingatkan Daerah Lakukan Monev Pengendalian Inflasi

Tanah Bumbu

1.606 Sertifikasi Aset Tanah Bumbu Ditargetkan Selesai Akhir 2023

DPRD

APBD Tahun 2025 Tanah Bumbu Capai Rp3,6 Triliun Lebih

Tanah Bumbu

Ikut Serta Upaya Menurunkan Angka Stunting Melalui Program Kesetaraan Pendidikan