Zairullah Azhar, Mengabdi Tiada Henti, Mengayomi Sepenuh Hati Bupati Zairullah Resmikan Pasar Murah Ramadhan di Desa Madu Retno Bupati Zairullah Harapkan Kantor Kecamatan Simpang Empat Dibangun 2025 Andi Rudi Latif dan Bahsanuddin, Siap Dilantik Jadi Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu Kunjungan ke Batulicin, Bupati Zairullah Beri Nama Siti Khadijah untuk Aula Pertemuan Kecamatan

Home / Tanah Bumbu

Sabtu, 6 April 2024 - 10:41 WIB

Abah Zairullah Kembali Jadwalkan Kunjungan ke Desa-desa Setelah Ramadhan

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Bupati Kabupaten Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar kembali akan menjadwalkan kunjungan ke desa-desa setelah bulan Ramadhan ini.

“Kita ingin silaturahmi dan gerakan cuci kaki ibu ini menyeluruh di laksanakan di desa-desa se-Tanah Bumbu,” kata Abah Zairullah pada Safari Ramadhan di Kecamatan Simpang Empat, Rabu (3/4/2024) lalu.

Abah Zairullah mengatakan, Kecamatan Simpang Empat menjadi lokasi terakhir rangkaian safari Ramadhan jajaran Pemkab Tanah Bumbu. Sehingga seluruh Kecamatan se-Tanah Bumbu sudah di kunjungi.

Gerakan cuci kaki ibu, jelas Abah, Zairullah tujuannya bukan hanya menjadikan anak saleh-salehah dan bakti pada orang tua saja. Akan tetapi juga ingin mendapatkan rida orang tua, utamanya Ibu.

“Harapannya dalam kurun waktu 10 sampai 30 tahun yang akan datang, anak-anak Tanah Bumbu menjadi orang sukses karena baktinya kepada orang tua,” ucapnya.

Adapun safari Ramadhan di Kecamatan Simpang Empat tersebut diawali dengan buka puasa bersama Bupati Abah Zairullah Azhar dan jajarannya bersama masyarakat Desa Persiapan Gunung Kanuar. Tepatnya di Masjid Al-Kautsar Komplek Bamega Harapan Permai (BHP).

Selain itu, juga di laksanakan salat magrib berjamaah, penyerahan bantuan hibah untuk masjid sebesar Rp 50 juta, bansos anak yatim piatu, disabilitas, dan lansia, serta gerakan cuci kaki ibu.

Selanjutnya, orang nomor satu di Pemkab Tanah Bumbu beserta rombongan melanjutkan safari Ramadhan di Masjid Al-Mujahidin Kelurahan Tungkaran Pangeran. Kemudian melaksanakan salat Isya dan Tarawih bersama warga masyarakat setempat.

Bupati yang didampingi Sekda Ambo Sakka juga menyerahkan bansos untuk anak yatim piatu, disabilitas, lansia, dan melaksanakan gerakan cuci kaki ibu.

Safari ramadan pun berakhir di Masjid Al-Anshor Kelurahan Kampung Baru. Bupati bersama rombongan melaksanakan salat Witir dan menyerahkan bantuan hibah untuk masjid sebesar Rp 50 juta. Seperti di lokasi sebelumnya, Abah Zairullah juga menyerahkan bansos untuk anak yatim piatu, lansia, dan disabilitas. 

 

Penulis/Editor : Desy Aulia Asran 

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Peringati Hari Bidan Nasional, PC IBI Tanah Bumbu Berbagi Kisah Inspiratif

Tanah Bumbu

Pemkab Tanah Bumbu Kukuhkan Duta Genre 2024
Diskominfo

Diskominfo

Halal Bihalal Bersama Pegawai Diskominfo SP, Bupati Bahas Peran Strategis Informasi di Era Keterbukaan

Informasi

Kadis PMD Tanbu Paparkan Manfaat Pemekaran Desa di Satui

Tanah Bumbu

Pemkab Tanah Bumbu Gelar Festival Anak Daerah

Tanah Bumbu

Dipercaya Menjabat Sekretaris Dinas Kesehatan, dr. Yandi : Di Manapun di Tempatkan Saya Siap

Tanah Bumbu

Idul Fitri 1445 Hijriah Hari Ketiga, Abah Zairullah Kembali Open House di Banjarmasin 

Tanah Bumbu

Pemkab Tanah Bumbu Himbau Masyarakat Jaga Kebersihan di Area Mappanre Ritasi’e