
BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Bupati Kabupaten Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar yang juga pengasuh anak yatim Darul Azhar, di Desa Bersujud, Kecamatan Simpang Empat sangat memperhatikan pendidikan terhadap anak asuhnya.
Mereka yang lulus dari sekolah Madrasah Aliyah (MA), kerap dikuliahkan. Hal ini sebagai upaya mempersiapkan SDM yang bagus untuk ke depan.
Bagi Abah Zairullah pendidikan itu sangat diperlukan untuk mempersiapkan generasi tangguh.
Presiden anak yatim Indonesia itu, sering mengatakan bahwa pendidikan menjadi kunci dalam meningkatkan sumber daya manusia (SDM).
“Peningkatan SDM kuncinya adalah pendidikan, karena berkaitan dengan masa depan,” ujarnya, belum lama ini.
Zairullah mengungkapkan, peningkatan SDM merupakan prioritas pihaknya, terutama dari empat strategi khusus dalam pembangunan Tanah Bumbu.
Menurut Naning Rosidaniyah, S.Pd.,MA — salah satu anak asuh Abah Zairullah dan mantan penghuni Anak Yatim Darul Azhar — Abah Zairullah sangat perhatian terhadap pendidikan anak asuhnya.
” Mereka yang sudah lulus sekolah MA di Darul Azhar, biasanya di kuliahkan, kalau tidak di kampus beliau ( Abah Zairullah maksudnya, red), atau di kampus lain, seperti saya ketika mengambil S1,” ungkap dosen STIENAS Banjarmasin itu, Jumat (18/10/2024).
Setahu Naning, jumlah anak yatim Darul Azhar — hingga saat ini — yang sudah menyelesaikan pendidikan S1 ada kurang lebih 100 orang, dan yang menyelesaikan S2-nya ada 12 orang.
Dan baru-baru ini, tiga orang anak asuhnya juga menyelesaikan pendidikan S2 di STIA Bina Banua. Mereka adalah Yanti Norlita, S.Kep.,Ns., MA, Umar Yatin, S.Kom.,MA, Mahyuddin, S.Kom.,MA.
Seperti diketahui Umar Yatin dan Mahyuddin, saat ini masih menjadi ajudan Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar.
Penulis : Niah HavianaE
Editor : Ardi Fitriansyah