Zairullah Azhar, Mengabdi Tiada Henti, Mengayomi Sepenuh Hati Bupati Zairullah Resmikan Pasar Murah Ramadhan di Desa Madu Retno Bupati Zairullah Harapkan Kantor Kecamatan Simpang Empat Dibangun 2025 Andi Rudi Latif dan Bahsanuddin, Siap Dilantik Jadi Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu Kunjungan ke Batulicin, Bupati Zairullah Beri Nama Siti Khadijah untuk Aula Pertemuan Kecamatan

Home / Tanah Bumbu

Kamis, 3 Agustus 2023 - 14:12 WIB

BLK Tanah Bumbu Kembali Gelar PBK Tahap III

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) melalui UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Tanah Bumbu kembali menggelar Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Tahap III tahun 2023, di ruang Digital Live Room Lantai 4 Kantor Bupati setempat, Rabu (2/8/2023).

Bupati Tanah Bumbu Abah Zairullah Azhar dalam sambutannya yang dibacakan Kepala BLK Riza Akhyari mengatakan, sangat mengapresiasi kegiatan pelatihan berbasis kompetensi di Tanah Bumbu.

Riza Akhyari menyampaikan pelatihan tahap ketiga ini, meliputi pelatihan pembuatan roti dan kue, menjahit pakaian wanita dewasa, desainer grafis muda, dan pemeliharaan kendaraan ringan system injeksi.

Tujuan dilaksanakannya pelatihan ini, untuk meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja yang ada di Tanah Bumbu.

Oleh karna itu, lanjut Riza, melalui kegiatan PBK dapat mengurangi pengangguran dan kemiskinan serta dapat meningkatkan kesejahteraan bagi perekonomian masyarakat di Bumi Bersujud, guna mendukung misi pemerintah daerah dalam mewujudkan SDM yang berkualitas, produktif dan berakhlak mulia.

Jumlah peserta yang mengikuti PBK sebanyak 64 orang dari berbagai kejuruan, yang nantinya setelah selesai mengikuti pelatihan selama 1 – 2 bulan akan mendapat sertifikat kompetensi.

“Ketika mereka sudah selesai mendapatkan sertifikat kompetensi, kita bisa polakan magang melalui kerjasama dengan beberapa perusahaan,” jelas Riza Akhyari.Riza menambahkan, BLK juga rancang workshop bernama “Tanah Bumbu Techno Park” untuk lakukan pelayanan bisnis langsung kepada masyarakat bagi alumni PBK.

Tanah Bumbu Techno Park juga miliki program bernama “Lumbung Talenta” bagi alumni yang sudah bekerja maupun belum bekerja untuk berbagi pengalaman dan mengasah keterampilan.

Sementara itu, instruktur BLK Catur Tesa menyampaikan, PBK ini bertujuan untuk memberikan bekal keterampilan kerja berbasis kopetensi sehingga menjadi calon tenaga kerja yang kompeten dan mampu bersaing di pasar kerja.

Ia menambahkan, program ini bernama “Ujar Abah Belajar di BLK” yang merupakan inovasi untuk melahirkan para pekerja yang profesional, pekerja amanah, dan pekerja yang berkah.

Dalam kesempatan itu, peserta yang mengikuti pelatihan diberikan fasilitas seperti seragam, tas, uang pembinaan, dan kartu BPJS Ketenagakerjaan.

 

 

Penulis : Ade Fitriansyah 

Editor   : Desy Aulia Asran

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Ketua TP PKK Tanah Bumbu Wahyu Windarti Buka Kegiatan PMT PAUD

Tanah Bumbu

Pemkab Tanah Bumbu Gelar Bimtek Peningkatan Kompetensi Kader Posyandu

Tanah Bumbu

Kadis PMD Samsir : Pelantikan Kades Terpilih Sesuai Mekanisme
Bank Sampah

DLH

Optimalkan Pengelolaan Sampah, DLH Luncurkan Bang Julpikar’s

Tanah Bumbu

Bupati Tanbu Kunjungi Korban Banjir di 4 Desa Kusan Tengah

Bakesbangpol

Sekda Ambo Sakka Pimpin Studi Wawasan Kebangsaan Paskibraka Tanah Bumbu Kunjungi Akademi Militer di Kota Magelang

Tanah Bumbu

Zairullah Azhar Sebut Peran BPD Sama dengan Anggota DPR

Tanah Bumbu

Permudah Layanan Masyarakat, Disdukpencapil Tanah Bumbu MoU Pemanfaatan Data Kependudukan