Angin Kencang Robohkan Satu Rumah di Kecamatan Kusan Hilir IWAPI Tanah Bumbu Gelar MBG pada Anak TK Pemkab Tanah Bumbu Resmian Kantor Camat Angsana Pemkab Tanah Bumbu Peringati Hari Pahlawan 7 Februari dengan Upacara Khidmat dan Penuh Makna Pemkab Tanah Bumbu Gelar Haul Pahlawan 7 Februari

Home / Tanah Bumbu

Jumat, 25 November 2022 - 15:15 WIB

Bupati Tanah Bumbu Buka Pasar Rakyat Untuk UMKM

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Bupati Tanah Bumbu dr. HM. Zairullah Azhar M.Sc diwakili Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Tanah Bumbu H. Denny Hariyanto membuka secara resmi Pasar Rakyat untuk UMKM yang digelar oleh Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kalimantan Selatan di 13 Kabupaten/Kota Tahun 2022, tak terkecuali Kabupaten Tanah Bumbu, yang diselenggarakan di halaman kantor Kecamatan Kusan Hilir, Rabu (23/11/2022).
 
Usai membuka acara H. Denny Hariyanto menyampaikan apresiasinya dengan terselenggaranya kegiatan Pasar Rakyat Untuk UMKM yang dilaksanakan di Kabupaten Tanah Bumbu, kegiatan ini sangat membantu masyarakat, terutama yang terdampak langsung naiknya harga sembako.
 
Menurutnya, kegiatan pasar rakyat dengan harga sangat terjangkau ini, dapat meringankan biaya produksi pelaku UMKM, serta membuktikan bahwa pemerintah hadir di tengah-tengah rakyat.
 
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kalsel, Gusti Yanuar Rifai diwakili oleh Kepala Bidang Kelembagaan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Selatan, Sirpan mengungkapkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan memberikan subsidi sebesar Rp 17 ribu untuk setiap paket sembako yang dijual, sehingga harganya jauh dibawah pasaran, selain itu sejumlah stand UMKM turut serta meramaikan kegiatan pasar rakyat dengan menjual berbagai produk khas Tanah Bumbu.
 
Adapun tujuan pemberian subsidi ini, untuk meningkatkan daya beli masyarakat pada saat harga-harga bahan pokok naik, dengan begitu tingginya  inflasi yang terjadi di wilayah Kalsel pada Oktober lalu dapat ditekan serendah-rendahnya pada bulan-bulan berikutnya.
 
Dan walaupun inflasi sudah dapat terkendali, pemerintah provinsi akan tetap berkomitmen untuk terus menggelar kegiatan serupa, setidaknya dapat membantu masyarakat berpenghasilan rendah.
 
Senada dengan H. Deny, Camat Kusan Hilir, Arianto Sani yang diwakili Sekretaris Camat, Hartani juga turut memberikan apresiasi dan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan pasar rakyat yang digelar di wilayah Kecamatan Kusan Hilir.
 
Ia berharap kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara berkesinambungan, agar dapat meringankan beban masyarakat.
 
Penulis : Alisha Mardayanti
Editor    : Desy Aulia Asran
 

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

Berbekal 11 Inovasi, Posyandu Widuri Desa Ringkit Ikuti Penilaian Lomba Posyandu Tingkat Provinsi

Tanah Bumbu

Abah Zairullah Terima Penghargaan dari Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan

Dinas Kesehatan

Dinas Kesehatan Tanah Bumbu Sosialisasikan Standar Pelayanan Minimal Kesehatan

Tanah Bumbu

BPBD Tanah Bumbu Gerak Cepat Tangani Pohon Tumbang di Kersik Putih
Bupati

PUPR

Abah Zairullah Perintahkan Kadis PUPR Perbaiki Jalan Longsor di Desa Manuntung

Disnakertrans

Disnakertrans Tanah Bumbu Kembali Laksanakan Pelatihan Barbershop

Tanah Bumbu

Sungai Loban Gelar Orientasi Dewan Hakim dan Juri

DP3AP2KB

Ketua Forum Anak Daerah Tanah Bumbu Harapkan Suara dan Aspirasi di Dengar Oleh Pemda