RSB Tanah Bumbu Lakukan Studi Tiru ke Radio Publik Kota Denpasar, Bali Abah Zairullah Pimpin Rapat Koordinasi, Bahas Pembangunan Strategis dan Prioritas Tingkatan Perekonomian Masyarakat, DKUMP2 Adakan Pagelaran Seni UMKM Pemkab Tanah Bumbu Gelar Studi Pengembangan Budidaya Perikanan di BLUPPB Kabupaten Karawang Ustadz Abdul Hamid : Perempuan yang Dinyatakan Nabi Dijamin Masuk Surga

Home / Sekda

Rabu, 6 Juli 2022 - 21:39 WIB

Hadiri HUT IBI, Sekda Sebut Profesi Bidan Sangat Mulia

BATULICIN, RSB – Sekretaris Daerah Kabupaten Tanah Bumbu Ambo Sakka menyampaikan bahwa profesi bidan sangat mulia ketika sambutan dalam acara peringatan Hari Ulang Tahun ( HUT ) Ikatan Bidan Indonesia ( IBI ) yang ke-71 di Gedung Mahligai Bersujud Kapet, Rabu (6/7/2022).

Peringatan Hari Jadi Ikatan Bidan (IBI) Indonesia yang ke-71 mengusung tema Perjalanan Panjang Profesi Bidan Mewujudkan Generasi Unggul Menuju Indonesia Maju.

Ikatan Bidan Indonesia Tanah Bumbu yang diketuai Misnawati Ramli, juga dirangkai dengan Pelantikan Ranting, beberapa ranting yang dilantik yakni Ranting Mantewe, Ranting Batulicin, Ranting Pagatan, Ranting Sebamban 1 dan Ranting Sebamban 2.

Profesi mulia yang dimaksud Sekda Ambo Sakka adalah karena begitu besar pengabdian bidan terhadap proses kelahiran bayi sehingga angka kematian ibu dan bayi di Tanah Bumbu dapat ditekan.

Selain itu, para bidan juga turut berperan dalam penurunan angka stunting di Tanah Bumbu.

Ambo Sakka mengucapkan terima kasih yang begitu mendalam atas dedikasi, komitmen, dan segala ikhtiar yang dilakukan para bidan dalam memberikan pelayanan terbaik untuk kesehatan ibu dan bayi di daerah ini.

Sehingga melalui momentum peringatan Hari Jadi Ikatan Bidan Indonesia Ke-71, semakin menguatkan Profesi dan Organisasi IBI dalam meningkatkan kualitas Bidan, serta memantapkan IBI sebagai organisasi Bidan yang handal.

Ia berharap, Bidan dalam menjalankan praktek pelayanan kesehatan kepada masyarakat, dapat bekerja Profesional, guna memberikan pelayanan yang optimal. Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu akan terus berkomitmen membantu para bidan dalam memberikan pelayanan dan berupaya meningkatkan kesejahteraan para bidan di Tanah Bumbu.

HUT IBI tersebut turut dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Setia Budi, Ketua Dharma Wanita Persatuan ( DWP ) Tanah Bumbu Hasnah Mashude, Kepala Dinas P3AP2KB Narni.

Penulis : Desy Aulia

Editor : RSB -01

Share :

Baca Juga

Sekda

Ambo Sakka : Pak Bupati Ingin Kepala SKPD Hadiri Undangan Talk Show di RSB
Mangrove

DLH

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, DLH Tanah Bumbu Lakukan Aksi Nyata Peduli Lahan Kritis

Sekda

MTQ Nasional XVIII Tingkat Kabupaten Tanah Bumbu Kenalkan UMKM Lokal

Sekda

Sekda Lepas Pawai Ta’aruf MTQ Nasional XVIII Tingkat Kabupaten Tanah Bumbu 

DP3AP2KB

Hadiri Peringatan Harganas 2022, Sekda Tanah Bumbu Ambo Sakka Dukung Upaya Penurunan Kasus Stunting

Sekda

Sekda Ambo Sakka Tanggapi Keluhan Gaji Pegawai Honorer Insidentil 
dwp

Organisasi

Sekda Titip Tiga Pesan Untuk DWP Tanah Bumbu

Sekda

Sekda Ambo Sakka Hadiri Aksi Bersih Lingkungan dan Pilah Sampah