Pemkab Tanah Bumbu Resmian Kantor Camat Angsana Pemkab Tanah Bumbu Peringati Hari Pahlawan 7 Februari dengan Upacara Khidmat dan Penuh Makna Pemkab Tanah Bumbu Gelar Haul Pahlawan 7 Februari Ustadz Hidayatullah Ali : Susah Orang Mendapatkan Sholat Sempurna Korban Kebakaran di Gang PLN Kampung Baru Dapat Bantuan Dari Pemkab Tanah Bumbu

Home / Dinas PUPR / Tanah Bumbu

Selasa, 25 Juni 2024 - 15:58 WIB

Mulai Sabtu ini, Pengaspalan di Km 171 akan Dikerjakan Dinas PUPR Tanah Bumbu

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Dalam waktu dekat jalan alternatif di Km 171, Kecamatan Satui Kabupaten Tanah Bumbu akan dilakukan pengaspalan oleh Dinas PUPR setempat sehingga arus lalu lintas disana semakin mulus.

“Sabtu atau minggu depan sudah dilakukan pengapian di lokasi jalan alternatif tersebut,” kata
Plh. Kabid Bina Marga Dinas PUPR Tanah Bumbu Suryadi, Selasa (25/6/2024 ).

Rencana pengaspalan yang menelan dana Rp13 miliar itu sebagai rasa tanggung jawab Pemda Tanah Bumbu dan kepedulian Bupati Abah Zairullah Azhar, padahal itu menjadi tanggung jawab Balai Jalan Nasional.

Sebab jalan yang longsor di Km 171 milik Balai Jalan Nasional, bukan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu. “Jalan yang putus sekarang milik Balai Jalan Nasional,” ujarnya.

Kondisi jalan yang akan diaspal, menurut Suryadi, sudah cukup padat, dan sebelum dilakukan pengaspalan, dirapikan dulu. Pengaspalan yang dilakukan nanti standarnya seperti jalan nasional.

Dengan biaya yang cukup besar — Rp 13 miliar — proyek ini harus menggeser proyek-proyek lainnya. Sesuai rencana pekerjaan proyek jalan alternatif ini akan selesai pada bulan Juli atau Agustus 2024 mendatang.

Berdasarkan pemantauan media ini di lapangan, sebagian jalan alternatif tersebut sudah ada yang diaspal. “Memang betul di jalan alternatif ada sekitar 500 meter yang sudah diaspal, sisanya 1,3 Km belum. Dan itu, nanti yang diaspal,” ungkapnya.

Ketika dilakukan pengaspalan di jalan alternatif, ungkap Suryadi, pasti terjadi kemacetan, sehingga arus lalu lintas dilakukan dengan cara buka tutup.

Karena itulah Dinas PUPR Tanah Bumbu nantinya akan minta bantu dengan kecamatan setempat, Polsek, dan Dinas Perhubungan Tanah Bumbu untuk melakukan rekayasa lalu lintas.

 

 

Penulis : Niah Haviana
Editor : Ardi Fitriansyah

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

BPBD Tanah Bumbu Siap Tanggap Atasi Kebakaran Lahan di Gunung Tinggi

Tanah Bumbu

Bupati Abah Zairullah Azhar Lepas Pemuda Pelopor tingkal Kalimantan Selatan
Disdukpencapil

Disdukpencapil

Disdukpencapil Ajak Masyarakat untuk Tertib Administrasi Kependudukan

Tanah Bumbu

Kadis Kesehatan dan Kabag Kesra Tanah Bumbu Berkunjung ke RSB

DLH

DLH Akan Tambah TPS-3R di Kawasan Banyak Sampah

Tanah Bumbu

Peringati Hari Bidan Nasional, PC IBI Tanah Bumbu Berbagi Kisah Inspiratif

Tanah Bumbu

Awal Tahun Sekda Lantik Pejabat di Pemkab Tanbu

Informasi

Tahun 2022, 54 Desa di Tanah Bumbu Akan Gelar Pilkades Secara Serentak