Zairullah Azhar, Mengabdi Tiada Henti, Mengayomi Sepenuh Hati Bupati Zairullah Resmikan Pasar Murah Ramadhan di Desa Madu Retno Bupati Zairullah Harapkan Kantor Kecamatan Simpang Empat Dibangun 2025 Andi Rudi Latif dan Bahsanuddin, Siap Dilantik Jadi Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu Kunjungan ke Batulicin, Bupati Zairullah Beri Nama Siti Khadijah untuk Aula Pertemuan Kecamatan

Home / Tanah Bumbu

Kamis, 4 April 2024 - 13:40 WIB

Sayembara Desain Logo PT Air Minum ( AM ) Bersujud Tanah Bumbu Berhadiah Uang Tunai

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Setelah PDAM Bersujud berubah status menjadi PT Air Minum ( AM ) Tanah Bumbu, maka ada beberapa kebijakan yang disesuaikan, seperti logo perusahaan.

“Kami sekarang lagi mengadakan sayembara desain logo untuk PT AM Bersujud setelah berubah status menjadi Perseroda,” kata Plt. Direktur PT AM Bersujud Adriansyah melalui Kasi Humasnya Sabrani Murat, Kamis ( 4/4/2023 ).

Sayembara desain logo, menurut Sabran, dimulai dari tanggal 3 April sampai dengan 14 April 2024. Sampai kemarin, yang mendaftar baru satu orang.

Bagi pemenang sayembara akan mendapatkan hadiah uang tunai Rp5.500.000.

Menurut Sabrani Murat, setelah ditentukan pemenang, maka Logo akan menjadi hak milik PT. AM Bersujud dan akan dijadikan logo terbaru, sebagai salah satu syarat dalam perubahan badan Hukum PT. AM Bersujud.

Seperti diberitakan sebelumnya Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Bersujud telah mengalami perubahan bentuk hukum menjadi Perusahaan Perseroan Daerah PT. Air Minum Bersujud (Perseroda).

Perubahan ini juga diharapkan dapat meningkatkan pelayanan air bersih kepada warga Kabupaten Tanah Bumbu.

Terlebih saat ini pemerintah daerah sedang mengembangkan Sistem Penyediaan Air Minum SPAM melalui pembangunan instalasi Pengolahan Air.

 

Penulis/Editor : Desy Aulia Asran

Share :

Baca Juga

Tanah Bumbu

RSUD DHAAN Tanah Bumbu Kembali ” ke Laptop”, Menjadi Amanah Husada

Tanah Bumbu

Triwulan IV Serapan Anggaran BPBD Tanah Bumbu 99,62 Persen

Tanah Bumbu

Gencar Atasi Masalah Sampah DLH Tanbu Laksanakan Rakor Bahas Pengelolaan Sampah

Tanah Bumbu

Kunjungan Kerja Menteri Desa ke Tanah Bumbu, Bupati Zairullah Minta Para BPD Hadir

Tanah Bumbu

Pentingnya Edukasi Pencegahan dan Peredaran Narkoba untuk Anak

Tanah Bumbu

Kecamatan Angsana Gelar Festival SDSM

Tanah Bumbu

Sebanyak 2200 Pelajar Tanah Bumbu Serentak Lakukan Sikat Gigi Bersama

Diskumdagri

Kreasi Tenun Khas Pagatan Tanah Bumbu Jadi Sajadah Traveling