BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Selama bulan puasa ( Ramadhan 1445 H ) setiap pagi pukul 07.00 Wita diisi sholat Dhuha berjemaah.
Yang biasanya dilakukan aktivitas senam bersama dengan Bupati Tanah Bumbu, Sekda Ambo Sakka dan para asisten dengan staf.
” Pada bulan puasa ini, kita ganti dengan sholat Dhuha berjamaah,” kata Abah Zairullah, Jumat ( 15/3/2024 ), sebelum sholat Dhuha berjemaah di Pendopo Serambi Madinah.
Sehingga dengan sholat Dhuha, jelas Abah Zairullah, semoga kita semua mendapat berkah dengan keistimewaan bulan Ramadhan.
Berubahnya jadual kegiatan setiap Jumat pagi yang biasanya diisi dengan senam bersama, kemudian diganti sholat Dhuha berjamaah.
” Kebijakan Abah Zairullah, mengganti senam bersama dengan sholat Dhuha berjamaah sangat tepat sekali, sehingga ketaqwaan kepada Allah SWT, ” ungkap Ustadz Hidayatullah.
Kalau diisi dengan senam bersama setiap Jumat pagi dikhawatirkan badan menjadi lesu, karena semuanya sedang puasa.
Sementara itu, dalam ceramahnya usai sholat Dhuha, Ustadz Hidayatullah, memaparkan tentang keutamaan Ramadhan.
Penulis/Editor : Desy Aulia Asran