
BATULICIN, RSB – Wakil Bupati Tanah Bumbu Muhammad Rusli menyambut kedatangan Kepala Staf Angakatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono bersama Ketua Umum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono di Bandara Bersujud Batulicin pada Jumat, 17 September 2021 kemarin.
Selang beberapa menit setelah kedatangan KASAL beserta isteri, Kembali mendarat sebuah pesawat Casa NC 212 U6207 yang ditumpangi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Republik Indonesia Letnan Jenderal Ganit Warsito yang juga melaksanakan kunjungan kerja bersama KASAL ke Kabupaten Kotabaru.
Selain Wakil Bupati dan Danlanal Kotabaru serta Dandim 1022 TNB, Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor pun juga nampak hadir menerima kedatangan dua orang besar tersebut.
Setelah beristirahat sejenak di ruang tunggu VIV Bandara Bersujud, rombongan langsung melanjutkan perjalanan ke kabupaten tetangga untuk melakukan sholat Jumat sekaligus kunjungan kerja.
Saat diwawancara, Danlanal Kotabaru Letkol Laut (P) Sadarianto menjelaskan, Kedatangan KASAL dan Kepala BNPB RI ke Tanah Bumbu dan Kotabaru yaitu dalam rangka kegiatan kunjungan di wilayah Lantamal XIII Tarakan dimana hal tersebut masuk pada wilayah kerja Lanal Kotabaru.
Selain itu, kunjungan KASAL dan Kepala BNPB RI ini dalam rangka meninjau vaksinasi masyarakat Club’ House Bame salah satu perusahaan perkebunan yang berada di Desa Serongga Kecamatan Kelumpang Hilir Kabupaten Kotabaru.
Usai melaksanakan kunjungan kerja, KASAL bersama Kepala BNPB RI kembali ke Bandara Bersujud untuk kembali melaksanakan perjalanan ke Jakarta, seraya menunggu keberangkatan diruang VIV Bandara Bersujud Wakil Bupati Tanah Bumbu Muhammad Rusli saling bercengkerama hingga saling bertukar kenang-kenangan. (Pro/Zuh/RSB)
Area lampiran