BATULICIN, RSB – Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar diwakili Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Rahmat Prapto Udoyo menghadiri Sidang Terbuka Senat Politeknik Batulicin, Wisuda Kedua Program Diploma 3 di Kompleks Makam Haji Maming Cappa Padang, Senin (20/12/2021).
Dalam sambutan tertulis yang bacakan Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar, menyampiakan ucapan selamat untuk para wisudawan dan wisudawati yang telah diwisuda.
Kepada wisudawan dan wisudawati, Bupati mengingatkan bahwa, prestasi-prestasi yang dicapai di bangku perkuliahan tidak menjadi jaminan akan memiliki prestasi yang sama di lingkungan masyarakat dan lapangan pekerjaan.
Oleh karena itu, dibutuhkan tekad, komitmen, disiplin dan integritas yang kuat serta kemampuan untuk beradaptasi dengan cepat. Beliau juga berpesan, hasil pendidikan dan latihan yang telah diperoleh selama kuliah hendaknya sebagai pedoman.
Karena pada dasarnya proses belajar dan berlatih merupakan hal yang harus berlangsung terus-menerus dalam rangka mencapai tingkat profesionalisme yang diinginkan. Sehingga dapat menciptakan generasi muda yang hebat untuk kemajuan daerah, bangsa dan negara utamanya dalam membangun Tanah Bumbu yang maju, mandiri, religius, dan demokratis.
Adapun, Sidang Terbuka Senat Politeknik Batulicin Wisuda Kedua Program Diploma 3 ini terdapat 2 mahasiswa lulusan terbaik dengan IPK tertinggi yakni Aryaningsih sebanyak 3,73 dan Saripuddin menorehkan IPK 3,81.
Lulusan terbaik Politeknik Batulicin, Saripuddin berkata kepada Kru RSB, ia sangat bahagia dengan hasil yang telah diraih menjadi lulusan terbaik pada Program Studi Alat Berat Wisuda Kedua. (Fit/Zuh/RSB)