Hari Ini, Bupati Zairullah Kembali Kunjungi Kecamatan-kecamatan di Tanah Bumbu Ketua PGRI Tanah Bumbu Dorong Pemerintah Perhatikan Kesejahteraan Guru Honorer dan Swasta Dewan Pendidikan Tanah Bumbu Monitoring Tiga SMPN yang Berada di Simpang Empat Disdukcapil Tanah Bumbu Gelar Pelayanan Keliling di Desa Karang Rejo Ustadz Hidayatullah Ali: Malam Nisfu Syaban, Malam Bagus Untuk Panjatkan Doa

Home / Bupati Tanah Bumbu

Selasa, 25 Oktober 2022 - 14:45 WIB

Zairullah Ingin Bangun Mall Modern di Tanah Bumbu

BATULICIN, radio-swarabersujud.com — Bupati  Tanah Bumbu Zairullah Azhar tetap berkeinginan untuk membangun Mall modern di daerah ini sehingga geliat pertumbuhan ekonomi semakin baik.
 
Pada rapat koordinasi dengan semua kepala SKPD, kepala bagian, dan percepatan, Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar mengatakan, untuk membangun Mall tersebut rencananya sudah setahun lalu, tinggal menunggu pelaksanaannya lagi.
 
Zairullah yang didampingi Sekda Ambo Sakka, Kamis ( 21/10/2022 ) mengatakan, selain mall, ia juga ingin membangun pendopo untuk pengajian di samping kantor Bupati, dan pabrik pengalengan ikan di Pagatan, Kusan Hilir.
 
Rencana pembangunan Mall sebelumnya, jelas Zairullah, sudah pernah disampaikannya pada acara rutin Lailatul Jumat, Kamis ( 20/10/2022 ) malam lalu. Termasuk pembangunan pendopo untuk kegiatan ASN Tanah Bumbu.
 
Zairullah menegaskan, apabila ia berkunjung ke Duta Mall Banjarmasin banyak ditemuinya mobil yang berplat DA … Z ( Plat nomor polisi Tanah Bumbu ). Didasari itulah, menurut Zairullah,  ia ingin bangum Mall di Bumi Bersujud.
 
Sementara itu, tim kajian dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, tahun lalu, pernah menyatakan kelayakan pembangunan Mall di Tanah Bumbu.
 
Dikatakan Presiden Anak Yatim, pernyataan ULM itu disampaikan saat rapat bersama Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.
 
Sebelumnya Kepala Disdagri Tanah Bumbu Deny Hariyanto, pada akhirnya tahun lalu, menyampaikan pembangunan Mall  terletak di lokasi yang sangat strategis, dimana aksesnya berada di jalan Provinsi atau Jalan Nasional dekat dengan pelabuhan dan tak jauh dari Bandara.
 
Ditambahkannya, Desain Mall dibuat dengan dua lantai.
 
Penulis / Editor : Desy Aulia Asran

Share :

Baca Juga

Bupati Tanah Bumbu

Hanya Isu, Zairullah : Saya Tidak Mundur Hingga Akhir Masa Jabatan Berakhir 2024

Bupati Tanah Bumbu

Pemkab Tanah Bumbu Tak Menghendaki PTT Diberhentikan

Bupati Tanah Bumbu

Kesbangpol Gelar Sosialisasi Pendidikan Wawasan Kebangsaan di Sejumlah Sekolah Tanah BumbuĀ 

Bupati Tanah Bumbu

Pertandingan Liga III Sepak Bola Zona Kalimantan Selatan Resmi Dibuka

Bupati Tanah Bumbu

BPS Tanbu Gelar Rakor Persiapan Pendataan Awal RegsosekĀ 

Bupati Tanah Bumbu

Abah Zairullah Resmikan Pembangunan Pondok Baitul Makmur

Bupati Tanah Bumbu

Bupati Zairullah Sampaikan Substansi Ringkasan RAPBD 2023 Saat Rapat Paripurna

Bupati Tanah Bumbu

Bupati Zairullah Minta Persiapan Anak IAY untuk Munas Mendatang